SAMARINDA : Mengakhiri kunjungan kerja (kunker) di Samarinda, Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka meninjau progres pembangunan Terowongan Selili Samarinda.
“Kehadiran Pak Wapres menunjukkan atensi beliau yang sangat besar untuk pembangunan Kalimantan Timur,” puji Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik saat mendampingi kunker Wapres Gibran, Rabu, 12 Februari 2025.
Terowongan yang dibangun menggunakan APBD Kota Samarinda ini nantinya akan menghubungkan Jalan Sultan Alimuddin dan Jalan Kakap, Kelurahan Selili, Kecamatan Samarinda Ilir guna memecah kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Otto Iskandar Dinata.
“Sekaligus jalur penghubung menuju Jembatan Mahkota II dan Jalan Tol Balikpapan – Samarinda,” jelasnya.
Akmal berharap, pemimpin Kaltim selanjutnya terus mendukung dan berkolaborasi dengan para bupati dan wali kota demi menyukseskan berbagai program yang benar-benar memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Kaltim.
Selain Pj Gubernur, Wali Kota Samarinda Andi Harun yang menginisiasi pembangunan terowongan dengan panjang sekitar 690 meter, tinggi 15 meter dan nilai kontrak Rp395,7 miliar itu juga tampak mendampingi Wapres.
Sebelumnya, Wapres Gibran juga mengunjungi Puskesmas Remaja untuk memeriksa kesehatan gratis dan Gor Segiri Samarinda untuk meninjau revitalisasi yang menggunakan dana APBN.
“Belajar yang rajin ya adik-adik,” pesan Gibran saat membagikan kaos latihan yang biasa dipakai Timnas Indonesia bermerek Erspo kepada anak-anak muda Samarinda.
Selain kaos, ada pula alat tulis yang dibagikan secara cuma-cuma. Gibran bersama rombongan pun kembali ke Jakarta melalui Bandara APT Pranoto usai kunjungan di lokasi terakhir, Terowongan Selili.

